Sambut Dengan Syukur Usia 56 Tahun, Pemkab Tala Gelar Salat Hajat

Sambut Dengan Syukur Usia 56 Tahun, Pemkab Tala Gelar Salat Hajat

Pelaihari - Sebagai wujud syukur dalam menyambut hari jadi Kabupaten Tanah Laut (Tala) ke-56 tahun, Pemerintah Kabupaten Tala menggelar Salat Magrib dan Salat Hajat Berjamaah dengan harapan Kabupaten Tala dapat terus berkembang menjadi semakin maju dan segala bala serta penyakit yang ada di Bumi Tuntung Pandang diangkat oleh Allah SWT. Hal tersebut disampaikan oleh Bupati Tala H. M. Sukamta dalam sambutannya usai Salat Magrib dan Salat Hajat Berjamaah di Gedung Balairung Tuntung Pandang Pelaihari pada Jumat malam (3/12/2021).

“Kita laksanakan Salat Hajat malam ini sebagai salah satu bagian rasa syukur kita atas nikmat yang diberikan oleh Allah SWT, selain itu ini juga sebagai munajat kita semua semoga Tala kedepan terus bergerak maju, terus bisa membangun, terus Allah SWT berikan limpahan berkah, karunia, dan keselamatan sehingga Tala menjadi Kabupaten Baldatun Thoyyibatun Wa Robbun Ghofur,” kata Sukamta.

Kegiatan diawali dengan Salat Magrib berjamaah yang dipimpin oleh Qori Internasional Muammar Zainal Asyikin dan Salat Hajat dipimpin oleh KH. Abdurrahman. Selanjutnya doa bersama dipimpin oleh H. Ahmad Syarifuddin.

Bupati Tala H. M. Sukamta menyampaikan ucapan terima kasih kepada alim ulama, guru-guru agama, dan tokoh-tokoh agama yang selama ini memberikan nasihat dan doa sehingga Tala tetap bisa mengendalikan dan menyelesaikan cobaan yang datang khususnya pada dua tahun terakhir yaitu pandemi Covid-19 dan bencana alam sehingga tetap bisa menyelenggarakan pembangunan dengan baik dan lancar.

“Ini semua tentu tidak lepas dari berkah doa para alim ulama, guru-guru agama, dan tokoh-tokoh agama dan seluruh masyarakat Tala sehingga pandemi Covid-19 bisa kita kendalikan dengan baik, semoga kedepan tidak ada lagi pandemi Covid-19," harap Sukamta.

Salat Hajat kali ini turut dihadiri oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Tala, para Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Lingkup Pemerintah Kabupaten Tala, tokoh agama dan masyarakat. (Diskominfo Tala).

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya