Pemkab Tala Ajak Seluruh Pihak Dukung PKH
Keterangan Gambar : Asisten Bidang Administrasi Umum pada Sekretariat Daerah (Setda), M. Safarin membuka acara Bakti Sosial (Baksos) PKH Tala di Kantor Desa Tirta Jaya pada Selasa (11/4/2023) pagi.

Pemkab Tala Ajak Seluruh Pihak Dukung PKH

Bajuin - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanah Laut (Tala) mengajak seluruh pihak yang berperan dalam pembangunan daerah agar mendukung Program Keluarga Harapan (PKH) milik pemerintah pusat.

Diketahui, selama ini PKH memang sudah dapat membantu rumah tangga sangat miskin dalam mempertahankan daya beli serta sebagai upaya dalam membangun sistem perlindungan sosial pada masyarakat miskin. Hal itu menjadi langkah dalam mempertahankan dan meningkatkan kesejahteraan sosial penduduk miskin.

Karena pentingnya pelaksanaan program dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI ini, Bupati Tala yang diwakili oleh Asisten Bidang Administrasi Umum pada Sekretariat Daerah (Setda), M. Safarin menyampaikan demikian kala dirinya membuka acara Bakti Sosial (Baksos) PKH Tala di Kantor Desa Tirta Jaya, Kecamatan Bajuin pada Selasa (11/4/2023) pagi.

“Dengan dukungan yang diberikan, kita berharap pelaksanaan program ini dapat berjalan optimal,” ucap Safarin.

Safarin melanjutkan, betapa banyak orang di sekitar kita yang berada masih di bawah garis kemiskinan. Mereka bekerja keras setiap hari walaupun hanya cukup untuk sesuap nasi saja, belum lagi kebutuhan pokok yang lain, katanya.

“Semoga baksos kali ini dapat menumbuhkan rasa kepedulian sosial, meringankan beban perekonomian masyarakat serta meningkatkan dan mempererat tali persaudaraan kita,” tambahnya.

Pada kesempatan ini, Safarin menyampaikan apresiasi kepada berbagai pihak seperti para Pelaksana PKH Tala di bawah naungan Kemensos RI, Dinas Sosial baik dari Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) maupun Dinsos Tala, Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Tala, hingga Pemerintah dan Masyarakat Desa Tirta Jaya karena telah mendukung terselenggaranya acara ini. (Diskominfo Tala)

Kecamatan Bajuin

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya