TP PKK Praktikkan Pembuatan Cairan Serbaguna Eco Enzym

TP PKK Praktikkan Pembuatan Cairan Serbaguna Eco Enzym

KINTAP - Memanfaatkan sampah organik yang berasal dari sisa buah dan sayur yang masih segar untuk diolah menjadi cairan serbaguna yang disebut dengan Eco Enzym, merupakan agenda dalam pertemuan bulanan Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Tanah Laut (Tala) yang diselenggarakan di Gedung Serba Guna Desa Muara Kintap Kecamatan Kintap Selasa (21/9/2021).

Ketua TP PKK Kabupaten Tala Hj. Nurul Hikmah Sukamta menyampaikan pertemuan bulanan yang digelar setiap bulan ini selain sebagai ajang silaturrahmi juga bertujuan untuk mengevaluasi hasil kegiatan seluruh TP PKK Kecamatan se Kabupaten Tala.

" Dalam pertemuan bulanan ini kita kembali mengevaluasi capaian kinerja TP PKK mulai dari desa hingga kecamatan, saya juga kembali mengingatkan kepada seluruh anggota TP PKK se Kabupaten Tala agar tetap mematuhi tata tertib organisasi terutama dalam menjaga etika pergaulan dan penampilan. Selain itu pertemuan ini juga menjadi wadah kita untuk saling berdiskusi dan berbagi informasi yang membangun bagi kemajuan TP PKK" ucap Hj. Nurul.

Pembuatan eco enzym yang merupakan program kerja dari Pokja III TP PKK Kabupaten Tala yang dipraktikkan pada pertemuan kali ini disambut gembira oleh seluruh peserta pertemuan. Eco enzym merupakan larutan zat organik kompleks yang diproduksi dari hasil fermentasi sisa organik, gula dan air yang memiliki segudang manfaat diantaranya dapat digunakan sebagai cairan antiseptik, deterjen, pupuk dan lain sebagainya.

Ketua TP PKK Kecamatan Kintap Ny. Yuli Rahmawati Eko Trianto selaku tuan rumah menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas kunjungan Ketua TP PKK Kabupaten Tala dan seluruh Ketua TP PKK Kecamatan se - Kabupaten Tala, terlebih dengan adanya praktek pembuatan eco enzym yang sangat bermanfaat bagi masyarakat.

"Kami menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas kedatangan ibu Ketua beserta pengurus serta ibu ibu ketua TP PKK Kecamatan semua, pertemuan kali ini sangat bermanfaat bagi kami, akan kami bagikan informasi Eco Enzym ini kepada masyarakat kami" ujar Yuli.

Dalam kesempatan ini juga diserahkan hadiah bagi pemenang lomba Usaha Peningkatan Pendapat Keluarga (UP2K) tingkat Kabupaten Tala yang diselenggarakan oleh Pokja II TP PKK Kabupaten Tala beberapa waktu yang lalu. Juara 1 diraih oleh UP2K Desa Asam - Asam Kecamatan Jorong, juara II Desa Kebun Raya Kecamatan Kintap, juara III Desa Banyu Irang Kecamatan Bati - Bati.

Turut berhadir Wakil Ketua II TP PKK Tala Hj. Rachmalina Dahnial Kifli, Wakil Ketua III Hj. Noor Asiah Iriansyah, Wakil Ketua IV Hj. Maimunah dan seluruh pengurus TP PKK Kabupaten Tala. Pertemuan ini dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan. (Diskominfo Tala)

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya