TIM EVALUASI APBDESA 2021 DISIAPKAN KAWAL PENGGUNAAN DANA DESA
Keterangan Gambar : Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Tala gelar agenda pembinaan dengan para pejabat yang tergabung dalam Tim Evaluasi APBDesa 2021. Acara dibuka oleh Bupati Tala yang diwakili oleh Sekda H. Dahnial Kifli, bertempat di Aula Balairung Tuntung Pandang, Senin (23/11).

TIM EVALUASI APBDESA 2021 DISIAPKAN KAWAL PENGGUNAAN DANA DESA

Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Tala gelar agenda pembinaan dengan para pejabat yang tergabung dalam Tim Evaluasi APBDesa 2021. Acara dibuka oleh Bupati Tala yang diwakili oleh Sekda H. Dahnial Kifli, bertempat di Aula Balairung Tuntung Pandang, Senin (23/11).

Kagiatan Pembinaan Tim Evaluasi APBDesa 2021 digelar dalam upaya meningkatkan kapasitas tim dalam melaksanakan evaluasi penyaluran dan penggunaan dana desa. Dalam masa pandemi, dana desa dapat digunakan untuk pelaksanaan desa tanggap Covid-19 dan pelaksanaan sistem Padat Karya Tunai Desa (PKTD), demikian pesan dalam sambutan Bupati Tala yang dibacakan oleh Sekda H. Dahnial Kifli.

"Penggunaan dana desa dalam penanganan Covid-19 memang sesuai dengan Surat Edaran No. 8 Tahun 2020 tentang Desa Tanggap Covid-19 dan penegasan PKTD yang dikeluarkan oleh Kementerian Desa", ungkapnya.

Lebih lanjut Sekda H. Dahnial Kifli menyampaikan prioritas pemerintah dalam penggunaan dana desa yaitu membangun infrastruktur, memperkuat daya tahan ekonomi desa, dan penguatan kesehatan masyarakat di tingkat desa. Untuk mewujudkan hal tersebut, peran Tim Evaluasi APBDesa harus benar-benar maksimal dalam mendampingi dan mengevaluasi penggunaan APBDesa di desa penugasan.

"Diharapkan melalui pembinaan ini Tim Evaluasi APBDesa nantinya dapat melanjutkan pekerjaan berupa pendampingan dan evaluasi APBDes secara langsung ke desa-desa demi mencegah penyimpangan penggunaan anggaran", imbuhnya.

Turut berhadir dalam acara tersebut Kepala Dinas PMD Gatot Subagio, para Camat beserta Sekretaris Camat, dan perwakilan Pendamping Desa se Tanah Laut. (Diksominfo Tala)

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya