Bupati Tala Lantik 11 Pimpinan Tinggi Pratama
Keterangan Gambar :  Bupati Tanah Laut H. Sukamta  melantik 11 orang Pejabat pimpinan Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanah Laut (Tala), Jumat Pagi (22/03)

Bupati Tala Lantik 11 Pimpinan Tinggi Pratama

Tala-Info Publik, Bupati Tanah Laut H. Sukamta  melantik 11 orang Pejabat pimpinan Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanah Laut (Tala), Jumat Pagi (22/03) di Balairung Tuntung Pandang Pelaihari.Dihadiri oleh Wakil Bupati Tala Abdi Rahman, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), Camat serta Lurah.Kesebelas orang pejabat dilantik berdasarkan Keputusan Bupati Tanah Laut Nomor 821.2/149-S1/BKPSDM/2019 tentang Mutasi Dalam Jabatan Tinggi Pratama Dilingkungan Pemerintah Kabupaten Tanah Laut. Kesebelas pejabat tersebut adalah Rudi ismanto sebelumnya menjabat Kepala Satpol PP bergeser menjadi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, M.Safarin Staf Ahli Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia (SDM) diangkat sebagai Asisten Administrasi Umum,Husein Irianta dari Badan Kepegawaian dan SDM menjadi Staf Ahli Kemasyarakatan dan SDM, Hairul Rijal jabatan lama Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip bergeser menjadi Kepala Badan Kepegawaian dan SDM, Sutrisno jabatan lama sebagai Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik menjadi Inspektur pada Inspektorat, 
Riyadi semula Kepala Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup menjadi Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik, Wiyanto jabatan lama Kepala Dinas Sosial menjadi Kepala Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Noor Hidayat jabatan lama Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesejahteran Rakyat (Ekobangkesra) bergeser menjadi Kepala Dinas Sosial, Ahmad Hairin Kepala Dinas Pariwisata menjadi Asisten Ekobangkesra, Lutfiati Uyun jabatan lama Kepala DP2KBP3A menjadi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga,  Rafiki Effendi semula Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Perdagangan menjadi Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol). Sementara 1 orang yakni  Muhammad Noor yang sebelumnya Kepala Dispora berdasarkan Keputusan Bupati Tanah Laut Nomor 821.2/148-S1/BKPSDM/2019 diangkat pada jabatan Analis Pengaduan Masyarakat pada Kesbangpol. Bupati Tanah Laut (Tala) H. Sukamta dalam sambutannya menjelaskan bahwa mutasi ini  murni untuk kepentingan organisasi dan demi memacu akselerasi kinerja pemerintah daerah secara maksimal , agar muncul kretifitas-kreatifitas baru yang bermanfaat bagi masyarakat.

Sukamta juga meminta kepada pejabat yang dilantik agar menjadikan sumpah janji yang telah diucapkan sebagai pedoman dalam memgemban amanah yang sudah diberikan.

"Hari ini dilantik dan dipercaya sebagai pemimpin, sudah selayaknya memahami tugas dan kewajiban yang diemban dalam rangka memenuhi apa yang menjadi harapan rakyat, ingat sumpah dan janji tadi tidak hanya disaksikan manusia tetapi juga di saksikan Allah SWT " ujar Sukamta.

Sukamta jua berharap mutasi hari ini mampu mendukung percepatan pencapaian visi misi Tanah Laut Berinteraksi, 2018-2023. 

"Kuasai tugas masing-masing dan analisa permasalahan yang ada untuk mencari solusi terbaik, fokus pada pekerjaan, jangan pada jabatan," tegasnya.

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya