Bupati Serahkan Bantuan Beasiswa Bidang Agama

Bupati Serahkan Bantuan Beasiswa Bidang Agama

PELAIHARI - Bupati Tanah Laut (Tala) H. M. Sukamta menyerahkan bantuan beasiswa kepada santri, ustadz/ ustadzah, dan mahasiswa bidang agama Kabupaten Tala Tahun Anggaran 2022 di Ruang Barakat Sekretariat Daerah (Setda) Tala pada Senin (29/8/2022).
Bupati dalam sambutannya menyampaikan bahwa beasiswa yang diberikan Pemkab Tala sebagai upaya mendukung meningkatkan kualitas santri sehingga kedepan dapat memperkuat Pondok Pesantren (ponpes) di Tala.
“Kami ingin bisa mendukung perkembangan-perkembangan ponpes termasuk melalui meningkatkan kualitas sumber daya pengajar ustadz dan ustadzah. Maka dari itu kami berikan bekal yang cukup dengan menempuh pembelajaran sampai ke luar negeri, sehingga nanti kembali ke Tala sudah bisa memperkuat ponpes-ponpes kita,” harap bupati.
Selanjutnya bupati juga menginginkan kedepan di Tala semakin banyak ponpes dan majelis-majelis agama. Ia pun berkomitmen untuk selalu memberikan dukungan terhadap perkembangan ponpes dan majelis di Tala.
“Kami juga ingin kedepan di setiap desa punya ustad dan ustadzah yang bisa mengasuh majelis-majelis sehingga dengan banyaknya yang menghidupkan ilmu agama insya Allah Tala semakin berkah dan maju,” lanjut bupati.
Beasiswa diterima oleh 17 orang dengan rincian 7 orang akan mengikuti pembelajaran baru dan 10 orang yang saat ini sudah terdaftar menjalani pembelajaran. Adapun dana yang dikucurkan Pemerintah Kabupaten Tala masing-masing orang sebanyak 35 juta rupiah untuk santri yang mengikuti pembelajaran baru dan 10 juta rupiah untuk santri yang saat ini mengikuti pembelajaran.
Pada kesempatan ini juga diserahkan sertifikat merek kepada 17 Industri Kecil Menengah (IKM) di Kabupaten Tanah Laut. Selain itu diserahkan pula piagam penghargaan dan uang pembinaan kepada pemenang juara 1 dan juara 2 lomba desain mesin teknologi bagi pelaku usaha perbengkelan se Kalimantan Selatan (Kalsel).
Turut berhadir Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Tala, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian (DTKP) Tala, dan Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Setda Tala. (Diskominfo Tala).

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya