BTN TAWARKAN PERUMAHAN BERSUBSIDI UNTUK KARYAWAN PEMDA TALA
Keterangan Gambar : Bank Tabungan Negara (BTN) Kantor Cabang Banjarmasin mengadakan audiensi dengan Bupati Tanah Laut bertempat di ruang kerja Bupati Tanah Laut , Selasa (14/1) Bupati Tanah Laut H Sukamta Dalam Keterangan Pers kepada Diskominfo Tala mengatakan, BTN dan developer menawarkan suatu program untuk perumahan bersubsidi bagi PNS dan PTT dan lahannya sudah tersedia sehingga tinggal membangun saja.

BTN TAWARKAN PERUMAHAN BERSUBSIDI UNTUK KARYAWAN PEMDA TALA

Bank Tabungan Negara (BTN) Kantor Cabang Banjarmasin mengadakan audiensi dengan Bupati Tanah Laut bertempat di ruang kerja Bupati Tanah Laut , Selasa (14/1)

Bupati Tanah Laut H Sukamta Dalam Keterangan Pers kepada Diskominfo Tala mengatakan, BTN dan developer menawarkan suatu program untuk perumahan bersubsidi bagi PNS dan PTT dan lahannya sudah tersedia sehingga tinggal membangun saja.

"Tentunya ini akan meringankan PNS maupun PTT kita yang belum memiliki rumah," ujarnya.

Lebih lanjut Bupati menjelaskan, yang di subsidi PNS dengan gaji pokok Maksimal 4 juta, jadi yang dibawah 4 juta bisa mengambil perumahan bersubsidi tipe 36, dan BTN siap untuk mendukung pendanaannya sedangkan developer nya siap untuk membangunkan.

"Tentunya kita berharap PNS dan PTT yang belum punya rumah silahkan untuk mengambil karena yang namanya properti kan makin lama makin mahal bukan menurun nilainya, ini adalah satu kesempatan yang baik untuk PNS dan PTT kita yang ingin memiliki rumah sendiri," ujarnya.

Ia pun menambahkan ini akan dibuat MoU antara pemerintah daerah dengan BTN untuk penyediaan perumahan bersubsidi bagi PNS dan PTT.

Sementara Branch Manager BTN Cahya Pribadi Putra mengatakan, kita mengadakan audiensi ini sebagai silaturahmi serta membangun perumahan sesuai target pemerintah, dan kita ingin mengembangkan perumahan untuk karyawan pemda di Kabupaten Tanah Laut.

Dan mengenai hasil akhir ungkapnya, Bupati tertarik dengan perumahan karyawan tersebut dan akan dibahas lebih lanjut, kami berharap ini akan cepat terealisasi. (Diskominfo)

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya