Takisung Tuan Rumah Turnamen Gala Desa se-Kalimantan Selatan
Keterangan Gambar : “Dengan turnamen sepakbola, maka akan muncul pemain - pemain yang baik dan bisa diandalkan untuk memperkuat Persetala. Terlebih, di Kecamatan Takisung nantinya juga akan digelar turnamen Gala Desa se-Kalimantan Selatan,” ucap Sukamta. Hal ini disampaikannya pada saat menyaksikan final turnamen sepakbola se-Kecamatan Takisung yang digelar di lapangan sepakbola Desa Sungai Kembang, Kamis (22/8).

Takisung Tuan Rumah Turnamen Gala Desa se-Kalimantan Selatan

Tala-Info Publik, “Dengan turnamen sepakbola, maka akan muncul pemain - pemain yang baik dan bisa diandalkan untuk memperkuat Persetala. Terlebih, di Kecamatan Takisung nantinya juga akan digelar turnamen Gala Desa se-Kalimantan Selatan,” ucap Sukamta.

Hal ini disampaikannya pada saat menyaksikan final turnamen sepakbola se-Kecamatan Takisung yang digelar di lapangan sepakbola Desa Sungai Kembang, Kamis (22/8).

Bupati pun berharap ditahun - tahun berikutnya turnamen sepakbola di Kecamatan Takisung dapat terus dilaksanakan.

Sebab menurutnya, hanya dengan turnamen sepakbola, maka akan muncul pemain - pemain yang baik dan bisa diandalkan untuk memperkuat Persetala. Terlebih, di Kecamatan Takisung nantinya juga akan digelar turnamen Gala Desa se-Kalimantan Selatan.

Pada laga final tersebut, Junjung Buih A tim asal Desa Takisung keluar sebagai juara pertama, setelah menundukkan Junjung Buih B dengan skor telak 4-1.

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya