PSC 119 TALA WUJUD RESPON CEPAT LAYANAN DARURAT KESEHATAN
Salah satu program unggulan pasangan Bupati dan Wakil Bupati Tanah Laut periode 2018-2023 Sukamta - Abdi Rahman yaitu pelayanan kesehatan oleh Dokter/Paramedis langsung ke rumah secara gratis telah resmi beroperasi sejak November 2019 yang lalu.
Program pelayanan kesehatan gratis tersebut diresmikan dengan nama Public Safety Center (PSC) 119 Tanah Laut (Tala). PSC 119 Tala merupakan layanan on call 24 jam yang siap merespon dengan cepat aduan dari masyarakat terkait situasi darurat kesehatan.
Ketua Pelaksana Tugas PSC 119 Tanah Laut M. Riady Azwary AMK saat dikonfirmasi Diskominfo Tala, Selasa (3/3) mengungkapkan selama 3 bulan beroperasi PSC 119 Tala tidak hanya melayani aduan emergensi, namun melayani pula aduan non emergensi.
"Alhamdulillah keberadaan PSC memang dibutuhkan masyarakat. Terlihat dari sejak November 2019 beroperasi, kita sudah menerima 116 aduan on call emergensi dan 635 aduan non emergensi. Semua aduan tersebut selama masih bisa kami tangani langsung, masyarakat tidak perlu keluar dana alias gratis. Memang ada juga beberapa kasus yang harus dirujuk ke RS dan selanjutnya menjadi tanggung jawab yang bersangkutan", ungkap Riady.
Riady menambahkan PSC 119 Tala dalam merespon dan memberikan pelayanan kedaruratan kesehatan turut bekerjasama dengan beberapa mitra relawan yang ada di Tanah Laut.
"Kami tidak bergerak sendiri. Kami bermitra dengan beberapa LSM relawan cepat tanggap yang ada di Tanah Laut dalam melakukan tindakan dilapangan, diantaranya PMI Tanah Laut, Relawan Remaja Tanah Laut (R2TL), dan Relawan Tuntung Pandang. Sementara ini, untuk unit pelayanan 24 jam kami bekerjasama dengan Puskesmas Panyipatan, Puskesmas Takisung, dan Puskesmas Sungai Cuka. Kedepan kita akan bekerjasama dengan Puskesmas lainnya di Tanah Laut dan merangkul Desa-Desa yang memiliki Ambulance", ujarnya.
Masyarakat Tanah Laut yang membutuhkan layanan darurat kesehatan dapat menghubungi PSC 119 Tanah Laut di 0811-5184-119, atau dapat memantau perkembangan PSC 119 Tanah Laut di Instagram @psc119tanahlaut. PSC 119 Tanah Laut bermarkas di Jl. Hutan Kota yang masih berada dalam satu kawasan Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Tanah Laut. (Diskominfo Tala)