Profesi Bidan Miliki Peran Besar Cegah Generasi Stunting
Keterangan Gambar : Staf Ahli Bupati Tanah Laut Bidang Pembangunan, Ekonomi, dan Keuangan, Gatot Subagio saat membacakan sambutan Bupati pada peringatan HUT ke-72 Ikatan Bidan Indonesia di halaman Stadion Pertasi Kencana Pelaihari, Jumat (07/07/2023)

Profesi Bidan Miliki Peran Besar Cegah Generasi Stunting

Pelaihari - Bidan merupakan sebuah profesi yang tentu memiliki pengaruh besar terhadap pencegahan generasi stunting.

Hal itu disampaikan Staf Ahli Bupati Tanah Laut (Tala) Bidang Pembangunan, Ekonomi, dan Keuangan, Gatot Subagio pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 Ikatan Bidan Indonesia (IBI) yang diselenggarakan oleh IBI Tala di Halaman Stadion Pertasi Kencana Pelaihari, Jumat (07/07/2023).

“Bidan ini mitra profesional pemerintah dalam melaksanakan pelayanan dan pencegahan stunting melalui pendampingan kesehatan gizi, keluarga berencana hingga persoalan lingkungan kepada sasaran percepatan penurunan stunting,” ucap Gatot saat membacakan sambutan Bupati H. M. Sukamta.

Gatot melanjutkan, profesionalitas yang dimiliki oleh seorang bidan menjadi modal strategis dalam mendukung program nasional, termasuk di Tala seperti program pencegahan stunting ini.

“Kami berharap bidan terus bergerak mendukung program ini sehingga kita bisa menciptakan generasi anti stunting,” lanjut Gatot.

Besarnya peran profesi dari seorang bidan dalam pencegahan stunting ini tentu tidak hanya karena sebagai sebuah profesi yang membantu ibu hamil melahirkan saja, tetapi juga sebagai sebagai penyuluh, pembimbing, fasilitator, serta penggerak yang semua itu memiliki faktor penting dalam menciptakan generasi keluarga sehat dan berkualitas. (Diskominfo Tala)

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya