Peringati Hari Santri, Sekda Tala : Momentum Refleksikan Peran Menjayakan Negeri
Keterangan Gambar : Sekretaris Daerah Kabupaten Tanah Laut H. Dahnial Kifli saat menjadi pembina upacara peringatan HSN di Lapangan Tenis Pemuda Pelaihari

Peringati Hari Santri, Sekda Tala : Momentum Refleksikan Peran Menjayakan Negeri

Pelaihari - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tanah Laut (Tala) H. Dahnial Kifli mengajak seluruh masyarakat turut merayakan Hari Santri Nasional (HSN) tahun 2023 yang mengangkat tema "Jihad Santri Jayakan Negeri". Hal tersebut Ia sampaikan saat menjadi pembina upacara peringatan HSN di Lapangan Tenis Pemuda Pelaihari pada Minggu (22/10/2023) pagi.

Selaku pembina upacara, H. Dahnial Kifli saat membacakan sambutan Menteri Agama Republik Indonesia mengatakan bahwa peringatan Hari Santri bukanlah milik santri semata, hari santri adalah milik kita semua, milik semua komponen bangsa yang mencintai tanah air, milik mereka yang memiliki keteguhan dalam menjunjung nilai-nilai kebangsaan.

"Saya mengajak semua masyarakat Indonesia, apapun latar belakangnya, untuk turut serta ikut merayakan Hari Santri. Merayakan dengan cara napak tilas perjuangan santri menjaga martabat kemanusiaan untuk Indonesia," ujarnya.

Selanjutnya Ia mengatakan bahwa Hari Santri adalah momentum yang tepat untuk merefleksikan peran kita dalam menjayakan negeri ini.

"Sebagai generasi penerus, kita harus terus belajar dan berusaha untuk mencapai kesempurnaan dalam ilmu agama dan ilmu pengetahuan umum. Kita harus menjadi insan yang cerdas, peduli terhadap sesama, dan siap berkontribusi positif bagi masyarakat dan negara," katanya.

Pada kesempatan ini juga diserahkan bonus dari Pemkab Tala kepada 13 santri Tala berprestasi saat mewakili Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) pada ajang Musabaqah Qira'atil Kutub tingkat nasional ke-VII tahun 2023 yang digelar di Pondok Pesantren (Ponpes) Sunan Drajat Kabupaten Lamongan Jawa Timur.

Selain itu, juga diserahkan bantuan program pendidikan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Tala kepada 12 santri berprestasi. (Diskominfo Tala)

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya