PERINGATAN PROKLAMASI KE 75 RI DI TANAH LAUT
Keterangan Gambar : Ditengah guyuran hujan, Upacara Pengibaran Bendera Detik-Detik Proklamasi 17 Agustus 2020 di Tanah Laut tetap berjalan khidmat. Dengan mengikuti protokol kesehatan, upacara digelar dengan jumlah peserta lebih sedikit dari tahun-tahun sebelumnya, Senin (17/8).

PERINGATAN PROKLAMASI KE 75 RI DI TANAH LAUT

Ditengah guyuran hujan, Upacara Pengibaran Bendera Detik-Detik Proklamasi 17 Agustus 2020 di Tanah Laut tetap berjalan khidmat. Dengan mengikuti protokol kesehatan, upacara digelar dengan jumlah peserta lebih sedikit dari tahun-tahun sebelumnya, Senin (17/8).

Bertindak selaku Inspektur Upacara Bupati H. Sukamta, Pembaca Naskah Proklamasi Ketua DPRD Tala H. Muslimin, Perwira Upacara Kapten Inf M. Sumaryanto (Pasipres Kodim 1009 Plh), Komandan Upacara Kapten Jody M (Danramil Jorong), Pembaca UUD 1945 Ketua Pengadilan Negeri Pelaihari Ita Widyaningsih, Pembaca Doa Kepala Kanwil Kemenag Tala HM. Rusdi Hilmi.

Bertugas sebagai Pembawa Bendera Vera Tirta Anggraini (SMAN 1 Takisung), Penggerek Bendera Dafit Nor Setiawan (SMAN 1 Batu Ampar), Pengencang Bendera Donny Irawan (SMAN 1 Pelaihari), dan Pembentang Bendera Muhammad Nuzhan Haekal (SMKN PP Pelaihari).

Walau digelar dengan protokol kesehatan dan jumlah peserta yang sedikit, para ASN dan masyarakat di rumah masing-masing masih bisa menyaksikan rangkaian Upacara Pengibaran Bendera dan Upacara Penurunan Bendera sore nanti melalui Live Streaming di akun YouTube Pemerintah Kabupaten Tanah Laut dan Radio Tuntung Pandang FM 102.3 MHz.

Terpisah, Bupati H. Sukamta kembali mengajak seluruh lapisan masyarakat Tanah Laut untuk menyikapi HUT Ke 75 RI kali ini dengan tetap semangat berjuang.

"Kita harus tetap semangat berjuang menjalani masa depan, karena perjuangan menuju masa depan juga tidak kalah beratnya dengan perjuangan pada masa perang kemerdekaan", pungkas Bupati. (Diskominfo Tala)

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya