PEMKAB TALA KEMBALI PERTAHANKAN WTP KE 7 KALINYA DARI BPK
Keterangan Gambar : LHP LKPD tersebut diserahkan secara virtual oleh Kepala BPK RI Perwakilan Kalimantan Selatan Tornanda Syaipullah kepada Bupati Tanah Laut H. Sukamta didampingi Wakil Ketua DPRD Tanah Laut H. Atmari, Sekda Tanah Laut H. Dahnial Kifli, Kepala BPKAD Tanah Laut M. Darmin dan Inspektorat Tanah Laut Sutrisno melalui Vidcon di Ruang Barakat Lantai II Setda Tanah Laut, pada Selasa (16/6/2020).

PEMKAB TALA KEMBALI PERTAHANKAN WTP KE 7 KALINYA DARI BPK

Pemerintah Kabupaten Tanah Laut menerima opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2019 dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI perwakilan Kalimantan Selatan.

LHP LKPD tersebut diserahkan secara virtual oleh Kepala BPK RI Perwakilan Kalimantan Selatan Tornanda Syaipullah kepada Bupati Tanah Laut H. Sukamta didampingi Wakil Ketua DPRD Tanah Laut H. Atmari, Sekda Tanah Laut H. Dahnial Kifli, Kepala BPKAD Tanah Laut M. Darmin dan Inspektorat Tanah Laut Sutrisno melalui Vidcon di Ruang Barakat Lantai II Setda Tanah Laut, pada Selasa (16/6/2020).

Penyerahan juga dilakukan secara bersamaan dengan seluruh Kabupaten/Kota se Kalimantan Selatan kepada seluruh Kepala Daerah dan Ketua DPRD masing masing.

Tornanda Syaipullah dalam kesempatan penyampaiannya pada vidcon ini mengajak seluruh Kepala Daerah se Kalimantan Selatan untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan melepaskan ketergantungan keuangan dengan Pemerintah Pusat.

Sementara itu Bupati Tanah Laut usai vidcon mengucapkan rasa syukur atas keberhasilan kerja keras semua, baik dalam penyusunan laporan keuangan maupun penata usahaan keuangan sekaligus dalam rangka tindak lanjut hasil hasil temuan, sehingga penyerahan Laporan Keuangan APBD 2019 bisa mempertahankan Opini dengan Wajar Tanpa Pengecualian untuk yang ke 7 kalinya.

" Ini adalah hasil kerja keras semua, dari SKPD, BPKAD, seluruh Bendahara Penerimaan/Pengeluaran, Bendahara barang dan semuanya, inilah prestasi kita semua", ungkap Bupati.

Bupati juga berharap kedepannya apa apa yang menjadi temuan BPK jangan sampai terulang lagi.

H. Atmari selaku perwakilan dari DPRD Tanah Laut juga mengucapkan terima kasih kepada Pemda yang dibina Bupati dengan telah memberikan arahan berkenaan dengan penyusunan APBD yang dikerjasamakan dalam pembahasan DPRD. Pelaksanaan yang baik oleh Eksekutif sehingga sudah 7 kali mendapatkan predikat WTP dalam pelaksanaan anggaran APBD nya.

H. Atmari juga mengapresiasi para ASN yang telah bekerja keras menanganinya, sehngga mewujudkan apa yang diinginkan Bupati dalam mencapai visi misinya untuk kesejahteraan rakyat Tanah Laut. (Diskominfo Tala)

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya