MTQN ke-45 Tala Akan Digelar di Kintap Bulan Juli Mendatang.
Keterangan Gambar : H. Hairul Rijal (tengah) pada Musabaqah Tilawatil Qur'an Nasional (MTQN) ke-45 Tingkat Kabupaten Tanah Laut (Tala).

MTQN ke-45 Tala Akan Digelar di Kintap Bulan Juli Mendatang.

Kintap - Musabaqah Tilawatil Qur'an Nasional (MTQN) ke-45 Tingkat Kabupaten Tanah Laut (Tala) akan digelar di Kecamatan Kintap pada Juli 2023 mendatang. Demikian disampaikan oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat pada Sekretariat Daerah (Setda) Tala yang sekaligus sebagai Ketua II Tim Kerja Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) Tala tahun 2023 yakni H. Hairul Rijal saat membuka rapat lanjutan persiapan MTQN ke-45 Tala di Aula Kantor Kecamatan Kintap pada Selasa (14/3/2023).

Pada sambutannya, H. Hairul Rijal berharap pelaksanaan MTQ berjalan dengan lancar dan sukses.

"Rapat persiapan ini kita gelar dengan harapan agar pelaksanaan MTQ ini bisa berjalan dengan lancar dan dapat dimaknai dengan peningkatan akhlak yang mulia," kata Hairul.

Selanjutnya Hairul berharap seluruh panitia yang akan bertugas melakukan verifikasi data bisa lebih teliti sehingga tidak ada masalah yang muncul kemudian hari.

"Verifikasi data berkaitan dengan umur peserta perlu ketelitian, jangan sampai peserta yang memenangkan lomba tingkat kabupaten tidak bisa kita ikutkan ke tingkat provinsi karena masalah umur," tutup Hairul.

Pada kesempatan rapat kali ini dilakukan diskusi dan saling memberikan saran untuk menyukseskan pelaksanaan MTQ ke-45 di Kecamatan Kintap. Penentuan waktu pelaksanaan akan ditentukan pada rapat selanjutnya.

Turut berhadir unsur Camat Kintap, unsur Forkopimcam Kintap, dan perwakilan SKPD terkait. (Diskominfo Tala).

Kecamatan Kintap

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya