Eduwisata Toga, Perpaduan Sektor Pendidikan, Teknologi hingga Pertanian
Keterangan Gambar : kode barcode yang dapat discan untuk mengetahui informasi seputar toga

Eduwisata Toga, Perpaduan Sektor Pendidikan, Teknologi hingga Pertanian

Bajuin - Salah satu fakta menarik dari Eduwisata Tanaman Obat dan Keluarga (Toga) sebagai wadah wisata baru di Tanah Laut (Tala) yakni adanya perpaduan antara sektor pendidikan, teknologi hingga pertanian.


“Ini bisa menjadi daya tarik tersendiri bagi kalangan muda,” ucap Penjabat (Pj) Bupati Tala, Ir. H. Syamsir Rahman usai meresmikan objek wisata seluas dua hektar tersebut pada Kamis (23/11/2023) siang.

Wisata yang hadir berkat adanya program Matching Fund Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, Teknologi, dan Perguruan Tinggi (Kemenristek Dikti) RI dan ditindaklanjuti oleh Politeknik Negeri Tala (Politala) ini memiliki konsep wisata pendidikan terhadap toga dengan dilengkapi kode barcode yang dapat discan untuk mengetahui informasi seputar toga yang ada di sana

Pihak Politala juga menggandeng pemerintah desa setempat melalui Bumdes Maju Bersama untuk mengelola objek wisata yang masih akan terus dilakukan pengembangan sesuai site plan.

Direncanakan, fasilitas terhadap wisata ini akan terus dilengkapi seperti camping ground, area bermain anak, mushola, penangkaran magot, madu kelulut, hingga kelinci. (Diskominfo Tala)   

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya