Dinsos Tala Gelar Pelatihan Pembuatan Kue Bagi Penyandang Disabilitas
Pelaihari - Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Tanah Laut (Tala) menggelar Pelatihan Keterampilan Pembuatan Kue bagi Penyandang Disabilitas di UPT Balai Latihan Kerja (BLK) Pelaihari pada Selasa (27/08/2024).
Kegiatan dibuka oleh Penjabat (Pj) Bupati Tala yang diwakili oleh Asisten Bidang Administrasi Umum pada Sekretariat Daerah (Setda) Tala, Safarin.
Safarin saat membacakan sambutan Pj Bupati mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk nyata dari komitmen pemerintah daerah untuk memberikan perhatian, dukungan, dan kesempatan yang setara bagi seluruh masyarakat, termasuk yang memiliki keterbatasan fisik.
“Kita semua menyadari bahwa setiap individu, tanpa memandang kondisi fisik, memiliki hak yang sama untuk meraih kesejahteraan dan mengembangkan potensinya,” kata Safarin.
Selanjutnya Safarin berharap melalui bimbingan ini, para peserta dapat meningkatkan keterampilan dan kepercayaan diri mereka, sehingga mampu berdaya secara mandiri.
“Ini adalah kesempatan untuk menjadi produktif, kreatif, dan berdaya saing. Dengan keterampilan yang dimiliki, saudara-saudara kita yang disabilitas dapat menjadi bagian dari roda ekonomi yang berputar di masyarakat, bahkan menjadi inspirasi bagi kita semua,” harap Safarin.
Sementara itu, Kepala Dinsos melalui Kepala Bidang Rehabilitasi dan Perlindungan Jaminan Sosial, Yuliansyah mengatakan bahwa pelatihan pembuatan kue akan diisi dengan materi, diskusi, tanya jawab, dan praktik.
Pelatihan berlangsung selama tiga hari sampai dengan 29 Agustus 2024 dengan jumlah peserta sebanyak 20 orang dan masing-masing peserta mendapatkan tas dan mikser/pengadon yang dapat mendukung untuk praktik saat kembali ke rumah. (Diskominfo Tala).