Bupati H. Rahmat Trianto Buka Kegiatan Rekonsiliasi Tindak Lanjut Hasil Pemeriksaan BPK
Bupati H. Rahmat Trianto Buka Kegiatan Rekonsiliasi Tindak Lanjut Hasil Pemeriksaan BPK
Banjarmasin – Bupati Tanah Laut, H. Rahmat Trianto, membuka kegiatan rekonsiliasi data tindak lanjut hasil pemeriksaan bersama BPK RI di Pyramid Suites Hotel, Selasa (26/08/2025).
Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh perwakilan BPK RI Perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan, Inspektorat Kabupaten Tanah Laut, serta sejumlah perangkat daerah terkait. Kehadiran para pihak ini menjadi bukti komitmen bersama dalam memperkuat akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah.
Dalam sambutannya, Bupati menegaskan pentingnya dukungan dari semua pihak agar rekonsiliasi berjalan efektif.
“Jika masih ada yang tidak transparan, maka upaya rekonsiliasi ini tidak akan terwujud dan hanya berhenti di atas kertas,” tegas H. Rahmat Trianto.
Melalui kegiatan ini, Bupati bersama Pemkab Tanah Laut berharap percepatan penyelesaian rekomendasi BPK dapat segera terwujud serta semakin memperkuat tata kelola pemerintahan daerah.(Diskominfostasan Tala)