Buah Turdes Insting, Bangunan SDN Benua Lawas 3 Bakal Direhab
Keterangan Gambar : Kegiatan Turdes Insting di UPTD SDN Benua Lawas 3

Buah Turdes Insting, Bangunan SDN Benua Lawas 3 Bakal Direhab

Takisung - Program c alias Program Turun ke Desa untuk Pengendalian Inflasi, Pencegahan Stunting dan Kurangi Kemiskinan tampak berbuah manis bagi UPTD SDN Benua Lawas 3. Sekolah yang menjadi lokasi pelaksanaan Turdes Insting di Kecamatan Takisung tersebut langsung masuk target renovasi pada 2024 nanti.

Hal ini ditegaskan Pj. Bupati Tanah Laut (Tala), Ir. H. Syamsir Rahman disela pelaksanaan kegiatan Turdes Insting di sekolah tersebut pada Kamis (14/12/2023).

“Tiba di lokasi ini, saya melihat ada bangunan yang sudah rusak. Tolong nanti perubahan APBD 2024 dianggarkan untuk direhab,” ucap Pj. Bupati Tala kepada jajarannya yang turut mendampingi kegiatan ini.

Pj. Bupati mengatakan, bagaimana kita ingin menghasilkan generasi yang berkualitas sementara bangunan buat mereka belajar saja tidak nyaman.

“Anak-anak itu masa depan, kita harus mempersiapkan mereka menjadi pemimpin-pemimpin Tala. Kita mulai dari memperbaiki sarana pendidikan mereka,” lanjut Pj. Bupati.

Rencana rehab sarana pendidikan ini menjadi salah satu tujuan lain yang diharapkan selama pelaksanaan Turdes Insting. Sebab, Pj. Bupati menginginkan pelaksanaan Turdes Insting tidak hanya mampu menangani masalah stunting dan inflasi, melainkan juga perbaikan infrastruktur di setiap jalan dan titik lokasi kegiatan apabila ditemui kerusakan. (Diskominfo Tala)

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya