30 Pelaku Usaha Pariwisata Ikuti Pelatihan Penguatan Kelembagaan
Keterangan Gambar : Pelatihan penguatan kelembagaan oleh Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Selatan bekerja sama dengan Dinas Pariwisata Kabupaten Tala, bertempat di Hotel Sinar Pelaihari, Selasa (29/08/2023)

30 Pelaku Usaha Pariwisata Ikuti Pelatihan Penguatan Kelembagaan

Pelaihari - Sebanyak 30 pelaku usaha pariwisata yang ada di Kabupaten Tanah Laut (Tala) mengikuti pelatihan penguatan kelembagaan yang digelar oleh Dinas Pariwisata (Dispar) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) bekerja sama dengan Dispar Kabupaten Tala, bertempat di Hotel Sinar Pelaihari pada Selasa (29/8/2023). 

Kepala Dispar Tala M. Rafiki Effendi dalam sambutannya mensyukuri adanya kegiatan pelatihan ini sehingga para pelaku usaha pariwisata di Tala bisa menambah wawasan. 

""Alhamdulillah, hari ini para pelaku usaha pariwisata bisa mengikuti pelatihan penguatan kelembagaan, semoga ini bisa meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam mengelola wisata," kata Rafiki. 

Sementara itu salah satu peserta yakni H. Rosmani yang merupakan pengelola objek wisata Gunung Birah Desa Kandangan Lama Kecamatan Panyipatan usai pelatihan mengatakan bahwa materi yang diberikan sangat bermanfaat bagi perkembangan objek wisata yang ia kelola. Ia berharap kedepan pelatihan seperti ini bisa melibatkan lebih banyak peserta. 

"Hari ini materi yang disampaikan oleh para narasumber sangat bermanfaat bagi kami, semoga kedepan semakin banyak pelatihan seperti ini dilaksanakan. Selain berupa materi kedepan semoga ada pelatihan dengan melihat dan belajar langsung ke objek wisata di luar daerah," kata H. Rosmani. 

Hal senada akan bermanfaatnya pengetahuan pelatihan ini juga diutarakan oleh Ahbani selaku pengelola objek wisata Mangrove Desa Pagatan Besar Kecamatan Takisung.

"Pengetahuan yang kami dapat hari ini sangat bermanfaat, kedepan kami juga berharap ada pelatihan-pelatihan dengan materi yang berbeda seperti manajemen dan lainnya," kata Ahbani. 

Pelatihan kali ini menghadirkan tiga narasumber diantaranya dari Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Tala dan dua orang tenaga profesional. (Diskominfo Tala)

Bagikan halaman ini

Berita Lainnya